Kamis, 11 Februari 2010

Longsor di daerah Kaliangkrik


By on 19.36


Kaliangkrik, CyberNews. Jalan Provinsi yang menghubungkan Kabupaten Magelang dengan Purworejo dan Wonosobo macet total akibat tertimbun tanah longsor. Lokasi longsor ini terjadi di tanjakan Siglawah Dusun Candisari, Desa Girirejo, Kecamatan Kaliangkrik, Kabupaten Magelang.

Longsor terjadi sekitar pukul 09.25 WIB Kamis (11/2). Menurut keterangan salah seorang saksi mata yakni Kasi Kesra Kecamatan Kalingkrik AM Romi, longsor terjadi secara tiba-tiba. "Tidak ada hujan tidak ada banjir tiba-tiba terdengar suara gemuruh. Ketika menoleh ke belakang, jalan yang baru saja saya lewati telah tertimbun tanah," kata Romi kepada Suara Merdeka, Kamis (11/2).

Tebing yang longsor ini setinggi 10 meter dengan panjang 10 meter. Material longsoran cukup banyak sehingga menutup akses jalan provinsi Magelang-Purworejo-Wonosobo. "Semoga saja tidak ada orang yang sedang melintas. Spion sepeda motor saya juga tak melihat ada orang jalan atau berkendaraan yang sedang melintas," katanya.

Akibat longsor ini, jalur angkutan Kajoran-Kota Magelang lumpuh total. Pengendara mobil pribadi dan sepeda motor menggunakan jalur alternatif di pertigaan Semilir menyusur jalan sempit berbatu dan tembus ke Kantor Koramil Kalingkrik di Dusun Candisari. Jarak jalur alternatif itu sekitar 3 Km.

Camat Kaliangkrik Iwan Agus S.Sos mengatakan pihaknya langsung menghubungi Dinas Binamarga Provinsi Jateng, Pemkab Magelang, dan Tim SAR serta personel TNI/POLRI guna membantu membuka akses jalan ini.

( MH Habib Shaleh , Sholahuddin Al-Ahmed, Juli Nugroho/ CN14 )

About Syed Faizan Ali

Faizan is a 17 year old young guy who is blessed with the art of Blogging,He love to Blog day in and day out,He is a Website Designer and a Certified Graphics Designer.

0 komentar:

Posting Komentar

kami tunggu komentar anda